LUBUKLINGGAU- Peserta Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) utusan Kecamatan Lubuklinggau Utara II mengaku kecewa terhadap pelayanan pihak kecamatan. Peserta yang tidak bersedia menyebutkan identitasnya ini mengaku diterlantarkan.
“Saya kecewa pada pihak kecamatan yang berjanji akan menyediakan konsumsi dan akomodasi untuk peserta,” kata pria yang sengaja mendatangi Graha Pena, Rabu malam (17/3).
Dia berharap pihak kecamatan dapat menepati janjinya. “Kasihan peserta anak-anak datang sendiri ke Masjid Agung As Salam. Demikian juga ketika pulang, terpaksa naik ojek. Bahkan makan siang pun tidak disediakan,” akunya.
Menurut dia, hal semacam itu hendaknya jangan terjadi lagi di masa yang akan datang. “Saya berharap tidak terjadi lagi kejadian semacam itu,” ucapnya.
Sekretaris Camat Lubuklinggau Utara II, Waidi, saat dikonfirmasi wartawan koran ini melalui ponselnya tadi malam menolak untuk menjelaskan. “Begini saja, mengenai persoalan itu tanyakan langsung dengan camat,” pungkasnya langsung memutus sambungan telepon.(02)





0 komentar