Kenanga II-Siring Agung
LUBUKLINGGAU- Kendala pemasangan jaringan listrik Jalan Kenanga II-Siring Agung selesai. Tiga warga yang semula disebut-sebut menolak kini sudah mendukung salah satu proyek multi year tersebut.
Informasi itu seperti dikatakan, Asisten II Setda Kota Lubuklinggau, Hermansyah Unip kepada wartawan koran ini, Selasa (6/4). Menurut Asisten II, kepastian tidak ada warga yang tidak mengizinkan pemasangan tiang listrik di tanahnya, setelah pihaknya mengundang warga yang dikabarkan tidak mendukung ke kantor Walikota. Hasil pertemuan dipimpin Sekda, Akisropi Ayub, mereka (warga,red) mengizinkan pemasangan tiang listrik di tanah miliknya. “Tidak ada masalah lagi,” katanya.
Dengan demikian, lanjut Asisten II, pengerjaan proyek tersebut tidak ada kendala lagi. “Dalam waktu dekat segera dimulai pengerjaannya,” ungkap Hermansyah Unip.
Sebagaimana diketahui, listrik proyek pemasangan jaringan listrik Kenanga II-Siring Agung itu panjangnya mencapai 7,8 km mulai dari Kenanga II tepatnya dekat kediaman rumah pribadi Sekda Kota Lubuklinggau, Akisropi Ayub hingga ke Kelurahan Siring Agung. Bahkan jaringan listrik tersebut juga menjangkau hingga ke SMA Negeri 7 Lubuklinggau.(02)





0 komentar