MUSI RAWAS- Bupati Musi Rawas (Mura), H Ridwan Mukti melaksanakan buka bersama dengan puluhan wartawan di Kabupaten Mura dan Kota Lubuklinggau, Jumat (27/8).
Buka bersama ini bukan hanya dihadiri para wartawan tetapi di hadiri juga oleh DPD PDI Sumsel Edi Santana, Anggota DPRD Kabupaten Musi Rawas Sri Hernalini dan para penjabat pemkab lainya.
Kegiatan buka bersama ini diselenggarakan oleh Pemkab Mura, dengan mengundang puluhan para wartawan yang ada di Kabupaten Musi Rawas dan Kota Lubuklinggau, baik dari wartawan harian sampai wartawan mingguan.
Buka bersama ini sekaligus dilanjutkan dengan shalat magrib berjamaah, berbuka puasa kemudian sholat Isa berjamaah langsung di lanjutkan sholat terawih berjamaah. Kemudian setelah itu di lanjutkan berdialog antara Bupati Ridwan Mukti dengan para wartawan. (05)





0 komentar